Minggu, 09 Agustus 2009

Cara Membuat Read More pada Blog

((Cara ini sudah tidak berlaku lagi, karena Blogger sudah memberikan fasilitas ini saat anda (para blogger) memposting..thanks))
tp klo mau baca2..ya monggo..he2x
saya jg ngerasa sayang klo harus diapus..he2x




"Baca Selengkapnya" alias "Baca Selanjutnya"atau yang lebih dikenal dengan "Read More" adalah salah satu cara untuk membuat tampilan blog anda lebih menarik. Blog anda akan tampil lebih minim dan simple, tetapi tetap memiliki keindahan asli nya, bahkan akan terlihat lebih indah.
Saya yakin pasti anda sering melihat tips ini digunakan pada blog-blog orang lain. karena kebanyakan blogger sudah menerapkan cara ini pada blog mereka.
Langsung ke TKP aja y.. nih caranya:
1. log in ke blog anda
2. klik tab layout (tata letak), lalu pilih edit html. (centang pada expand template widget)
3. carilah kode </head>, lalu copy kode di bawah ini dan letakkan di atas kode </head> tadi. gunakan ctrl+f untuk mempermudah pencarian.
<style>
<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
  span.fullpost {display:inline;}
<b:else/>
  span.fullpost {display:none;}
</b:if>
</style>


4. Selanjutnya, carilah kode <data:post.body/>, lalu copy kode di bawah ini dan letakkan di bawahnya.
<b:if cond='data:blog.pageType != "item"'>
<a expr:href='data:post.url'> Read More..</a>
</b:if>
Tulisan yang berwarna merah dapat anda ganti dengan kata lain yang anda inginkan. Misalnya Baca selanjutnya atau baca selengkapnya atau next dll.
5. Klik simpan template
itu baru settingan untuk membuat read more nya pada blog..
jika anda ingin memunculkan fungsi tersebut, pada saat memposting tambahkanlah beberapa kode berikut pada postingan anda

<span class="fullpost">
diletakkan pada akhir kata atau kalimat anda yang ingin ditampilkan di halaman muka
dan
</span>
diletakkan pada akhir postingan..
contoh(contoh postingan):
Ini adalah contoh postingan yang saya buat untuk mempermudah pemahaman penggunaan fungsi read more pada blog. saya harap setelah saya buat contoh ini anda dapat mengerti apa yang saya maksudkan dengan mudah.
misalnya anda ingin postingan anda yang tampil di halaman muka sampai kata "untuk" saja, maka anda harus meletakkan kodenya seperti ini:
Ini adalah contoh postingan yang saya buat untuk <span class="fullpost">mempermudah pemahaman penggunaan fungsi read more pada blog. saya harap setelah saya buat contoh ini anda dapat mengerti apa yang saya maksudkan dengan mudah.</span>..
dan hasilnya adalah seperti ini:
Ini adalah contoh postingan yang saya buat untuk Read More..
dan anda juga dapat memberikan fungsi ini pada postingan-postingan anda yang telah lalu, dengan masuk ke dasbor, lalu posting --> edit entry --> lalu lakukanlah hal yang sama seperti yang ada di atas..
Selesai deh..hehe
Salam Blogger ^_^..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar